UPAYA MENJAGA KESEHATAN IBU DAN ANAK DI MASA PANDEMI COVID 19 DI KELURAHAN MALABERO KOTA BENGKULU

Authors

  • Dwi Putri Sulistiya Ningsih STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu
  • Ida Rahmawati STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu
  • Rafidaini Sazarni STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu
  • Mika Oktarina STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu
  • Violita Siska Mutiara STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu

DOI:

https://doi.org/10.47859/wuj.v2i2.181

Keywords:

Covid 19, Bengkulu, Kesehatan Ibu dan Anak

Abstract


Latar Belakang: Pandemi Covid-19 memberikan dampak secara global pada perekonomian dan juga kesehatan, salah satunya masalah kesehatan ibu dan anak. Kehidupan masyarakat di Kelurahan Malabero Kota Bengkulu yang mayoritas bekerja sebagai nelayan dengan tingkat perekonomian menengah kebawah secara tidak langsung menjadi kelompok yang terdampak akibat pandemic Covid-19. Oleh karena itu, perlu adanya upaya dalam meminimalisir dampak dari Pandemi Covid-19 ini terhadap kesehatan ibu dan juga nutrisi anak. Tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan pendampingan kepada masyarakat di Kelurahan Malabero untuk dapat meminimalisir dampak kesehatan akibat Covid-19 terhadap Ibu dan Anak. Metode: Metode yang digunakan yaitu pendampingan dengan penyuluhan
menggunakan leaflet dan brosur. Sasarannya adalah Ibu-Ibu yang tinggal di Kelurahan Malabero Kota Bengkulu. Hasil: Peran aktif ibu-ibu pada saat pelaksanaan kegiatan, tampak dari keaktifan ibu-ibu saat diskusi dan sesi tanya jawab. Simpulan: Harapannya dengan dilaksanakan kegiatan ini agar masalah kesehatan yang masih terjadi pada ibu dan anak-anak dapat diminimalisir seperti kasus kematian ibu, diare pada anak, stunting, dan lainnya.
 

References

Akseer, N., Kandru, G., Keats, E. C., & Bhutta, Z. A. (2020). COVID-19 pandemic and mitigation strategies: Implications for maternal and child health and nutrition. American Journal of Clinical Nutrition, 112(2), 251– 256. https://doi.org/10.1093/ajcn/nqaa171

Centers for Disease Control and Prevention CDC). 2020. Coronavirus (Covid-19) 2020. https://www.cdc.gov/

Jayani, D, H. 2020. Gizi Anak Indonesia berpotensi Memburuk Saat Pandemi Covid 19. Jurnalisme Data https://katadata.co.id/0/analisisdata/5f6c0f86a5911/gizi-anak-indonesiaberpotensi-memburuk-saat-pandemi-covid-19.

Kemenkes. (2020). Pedoman kesiapan menghadapi COVID-19. Pedoman Kesiapan Menghadapi COVID-19, 0–115.

Maulana, Heri, d.j. 2009. Promosi Kesehatan. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran EGC.

Pérez-Escamilla, R., Cunningham, K., & Moran, V. H. (2020). COVID-19 and maternal and child food and nutrition insecurity: a complex syndemic. Maternal and Child Nutrition, 16(3), 8–11. https://doi.org/10.1111/mcn.13036

Saputri, Nurmala S., Anbarani Maudita D., Toyamah N., Yumna A. 2020. Dampak Pandmei Covid-19 Pada Layanan Gizi dan Kesehatan Ibu dan Anak (KIA): Studi Kasus Di Lima Wilayah Di Indonesia. Catatan Penelitian SMERU N0.5/2020. SMERU Research Institute.

Susilowati, D. 2016. Modul Bahan Ajar Cetak Keperawatan. Promosi Kesehatan. Pusdik SDM Kesehatan, Badan Pengembangan dan Pemberdayaan Sumber daya Manusia Kesehatan. Wiryasaputra, Totok.S. 2006. Ready To Care: Pendmapingan dan Konseling Psikoterapi.Yogyakarta: Galang Press.

Downloads

Published

2020-12-01