Hubungan Pengetahuan Tentang Gizi Dengan Status Gizi Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskesmas II Denpasar Selatan
DOI:
https://doi.org/10.47859/jmu.v7i02.73Keywords:
pengetahuan gizi, status gizi, ibu hamilAbstract
Latar belakang: Status gizi adalah salah satu ukuran keberhasilan dalam pemenuhan nutrisi pada ibu hamil. Salah satu akibat yang bisa ditimbulkan apabila asupan nutrisi tidak tercukupi pada ibu hamil dapat menyebabkan Kurang Energi Kronis (KEK). Wanita hamil berisiko mengalami KEK jika memiliki lingkar lengan atas (LILA) <23,5 cm. Pengetahuan ibu hamil tentang gizi bisa mempengaruhi ibu dalam pemenuhan nutrisi, sehingga mempengaruhi status gizi ibu hamil. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan tentang gizi dengan status gizi ibu hamil
Metode: Penelitian ini menggunakan desain deskriptif korelasi melalui pendekatan cross-sectional. Cara pengambilan sampel dengan non probability sampling dengan teknik consecutive sampling. Jumlah sampel penelitian sebanyak 95 responden. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dan pengukuran LILA. Data dianalisis secara univariat dan bivariat dengan uji chi square.
Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan tentang gizi dengan status gizi ibu hamil dengan nilai p= 0,001 Simpulan: Pengetahuan tentang gizi merupakan salah satu factor yang mempengaruhi status gizi ibu hamil. Dengan pengetahuan gizi yang baik maka ibu hamil cenderung memenuhi asupan nutrisi selama hamil sehingga status gizi juga baik.
K
References
Almatsier, S. 2011. Prinsip Dasar Ilmu Gizi. Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama
Andriani. 2015. Gambaran Status Gizi Ibu Hamil Berdasarkan Ukuran Lingkar lengan Atas (LILA) di Kelurahan Sukamaju Kota Depok. Skripsi S1 Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. (serial onine), [cited 2020 November 12]. Available from: URL: http:// repository.uinjkt.ac.id/dspace/ bitstream/ 123456789/29010/1/Zilya%20Andriani-fkik.pdf
Cahyaningsih S. 2019. Hubungan Tingkat Pengetahuan Tentang Gizi Ibu Hamil Dengan Taksiran Berat Janin Trimester III Di Puskesmas Galur II, Kulon Progo. Skripsi Prodi Sarjana Terapan Kebidanan Jurusan Kebidanan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Yogyakarta. serial onine), [cited 2019 December 2]. Available from: URL: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/2304/1/SKRIPSI.pdf
Goni, APG, Laoh, JM, & Pangemanan, DHC.2013. Hubungan pengetahuan dan sikap ibu hamil dengan status gizi selama kehamilan di Puskesmas Bahu Kota Manado. Ejurnal Keperawatan (e-Kp). Volume1. Nomor 1.
Ilmiani TK, Anggraini DI, & Hanriko R. 2020. Hubungan Pengetahuan Gizi Ibu Hamil terhadap Peningkatan Berat Badan Selama Kehamilan di Puskesmas Bandar Lampung. Kementerian Kesehatan RI. (2016). Infodatin Situasi Gizi di Indonesia. Majority. Volume 9 Nomor 1 (29-34)
Masturah. 2013. Faktor-faktor yang mempengaruhi status gizi ibu hamil pada masa kehamilan yang berkunjung ke Puskesmas Meutulang Kecamatan Panton Reu Kabupaten Aceh Barat. Electronic Skripsi UniversitasTeuku Umar Meulaboh Aceh Barat. (serial onine), [cited 2019 November. 30]. Available from: URL: http://repository.utu.ac.id/645/1/BAB%20I_V.pdf
Notoatmodjo, S. 2012. Promosi kesehatan dan Perilaku Kesehatan. Jakarta : Rineka cipta
Sastroasmoro & Ismael. 2014. Dasar-dasar metodologi penelitian klinis. Jakarta: Sagung Seto
Siwi. 2011. Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Kadar Hemoglobin pada Ibu Hamil di kecamatan Jebres Surakarta. Jurnal penelitian. Diakses tanggal 10 November 2020
Sukmawati. 2012. Hubungan antara Pengetahuan dan Sikap dalam Memenuhi Kebutuhan Nutrisi dengan Status Gizi Ibu Hamil di Puskesmas Kassi-Kassi Makassar. Makassar: Jurnal Ilmu Kesehatan UIN Alauddin Makassar. 5:1–12
Susilowati & Kuspriyanto. 2016. Gizi Dalam Daur Kehidupan. Bandung: Refika Aditama